Senin, 09 Juni 2008

Roti Unyil

Kuliner : Roti Unyil
Lokasi : Cipanas dan Bandung

Siapa yang tidak kenal dengan roti yang berukuran mini ini. Dia-lah roti unyil, oleh-oleh khas kota Bogor. Ukurannya yang mini dengan cita rasa yang besar serta aneka rasa tersedia, sangat pantas dijadikan sebagai buah tangan untuk kerabat atau cemilan semata.

Bagi yang terbiasa melewati jalur Puncak, mungkin sudah pernah melihat toko "Okeke", jika dari arah Bandung tokonya berada di sebelah kanan. Tepatnya terletak di Jalan Raya Cipanas no.8, Cipanas. Cabangnya juga sudah dibuka yaitu di daerah Bandung tepatnya di Jalan Raya Padalarang no.263, Ciburuy.

Roti Unyil

Toko "Okeke" ini merupakan toko favorit dan selalu dijadikan sebagai tempat melepas lelah sambil menikmati secangkir kopi susu panas dan beberapa potong roti unyil setelah lama berada di mobil =)).

Roti Unyil yang disajikan sangat beragam rasanya. Ada isi keju, sosis-keju, jagung mayonnaise, durian, kornet (terbaru), kelapa, cokelat, dan lain sebagainya. Dari seharga Rp.700,-/buah, kini naik menjadi Rp.1.100,-/buah. Demi cita rasa yang enak, harga ga masalah kan? :D

Tekstur rotinya sangat lembut. Aku sendiri sangat menyukai roti unyil yang isi keju, jagung mayo dan kelapa. Sementara adikku tergila-gila dengan yang isi sosis-keju.

Berbeda lokasi, berbeda toko, bagi Anda yang sedang berwisata di kota Bogornya, bisa membeli roti unyil di Jalan Siliwangi, pusat di pabriknya. Ayo...dihabiskan roti unyil-nya...yukss!

1 comments:

sweeticedtea on 17 Juni 2010 pukul 09.00 mengatakan...

hmmm yummy! yummy!

Belajar bahasa inggris cepat tanpa grammar pertama kali di Indonesia

Posting Komentar

Berwisata dan Berkuliner bersama DC
Jalan... Makan... Yukz!

Posting Lebih Baru Posting Lama
 

Komentar

Statistik

eXTReMe Tracker
TopOfBlogs
Travel Blogs - Blog Top Sites
Travel
blog-indonesia.com
Dilihat kali sejak 27/12/07

Wisata DC Copyright © 2007-2010 Community is Designed by Bie