Lokasi : Hotel Lippo, Pantai Carita
Wisata : makan seafood, wisata air, souvenir
Hmm..sudah banyak sekali yang berwisata ke Pantai Carita ini. Sebuah pantai yang masih mengijikan kita untuk bermain air laut di bagian tepinya. Air pantainya yang lumayan bersih, permainan airnya yang seru menjadikan Pantai Carita ini merupakan salah satu wisata air yang banyak dikunjungi oleh masyarakat Indonesia, selain pantai Kuta di Bali tentunya :).
Beberapa kali ke Pantai Carita (terakhir 2004), kami lebih suka menginap di Hotel Lippo. Karena lokasi hotel ini dekat dengan pinggir pantai sehingga hal ini memudahkan bagi kami yang ingin bermain air di pantai dan berbasah-basah ria. Tidak perlu jauh dan repot, selesai bermain air dengan baju yang basah seluruh tubuh, kami pun dengan mudah balik ke hotel. Menjelang matahari terbenam, dengan nyaman dan santai melihat sunset yang indah dari serambi belakang hotel.
Selain hanya bermain air saja, ada permainan air-nya yang seru juga. Aku dengan keempat saudara kecilku mencoba banana boat. Wajah-wajah kami pada tegang semua, namun sesudah boat-nya mulai berjalan dan kami diajak terombang-ambing di atas banana boat, dengan gerakan zig-zag yang memang disengaja, akhirnya kami pun terlempar dengan suksesnya dari banana boat ke tengah pantai. Sebanyak tiga kali kami terlempar begitu dan itu sangat menyenangkan, menegangkan juga hehe :D.
Jika malam tiba, saatnya mencari tempat makan seafood yang enak. Namun karena keluarga besar kami terbiasa membawa peralatan dapur mini, kami pun hanya membeli seafood mentahnya, setelah itu kami masak di dalam hotel dan disantap bareng-bareng. Hmm..manisnya daging seafood yang masih segar. Ada udang, kepiting dan ikan laut, mantaaappss deh :-].
Di ujung hotel dekat kolam renang, ada sebuah tenda yang menjual berbagai souvenir dari laut dengan mayoritas berbahan kulit kerang. Banyak jenis produknya dan unik-unik.
Pulang dari Pantai Carita biasanya kulit kami jadi belang karena hampir setengah hari lebih bermain air di pantainya huehehe. Bercerita begini jadi kepingin lagi ke sana, kapan bisanya yaaaaa...
Wisata : makan seafood, wisata air, souvenir
Hmm..sudah banyak sekali yang berwisata ke Pantai Carita ini. Sebuah pantai yang masih mengijikan kita untuk bermain air laut di bagian tepinya. Air pantainya yang lumayan bersih, permainan airnya yang seru menjadikan Pantai Carita ini merupakan salah satu wisata air yang banyak dikunjungi oleh masyarakat Indonesia, selain pantai Kuta di Bali tentunya :).
Beberapa kali ke Pantai Carita (terakhir 2004), kami lebih suka menginap di Hotel Lippo. Karena lokasi hotel ini dekat dengan pinggir pantai sehingga hal ini memudahkan bagi kami yang ingin bermain air di pantai dan berbasah-basah ria. Tidak perlu jauh dan repot, selesai bermain air dengan baju yang basah seluruh tubuh, kami pun dengan mudah balik ke hotel. Menjelang matahari terbenam, dengan nyaman dan santai melihat sunset yang indah dari serambi belakang hotel.
Selain hanya bermain air saja, ada permainan air-nya yang seru juga. Aku dengan keempat saudara kecilku mencoba banana boat. Wajah-wajah kami pada tegang semua, namun sesudah boat-nya mulai berjalan dan kami diajak terombang-ambing di atas banana boat, dengan gerakan zig-zag yang memang disengaja, akhirnya kami pun terlempar dengan suksesnya dari banana boat ke tengah pantai. Sebanyak tiga kali kami terlempar begitu dan itu sangat menyenangkan, menegangkan juga hehe :D.
Jika malam tiba, saatnya mencari tempat makan seafood yang enak. Namun karena keluarga besar kami terbiasa membawa peralatan dapur mini, kami pun hanya membeli seafood mentahnya, setelah itu kami masak di dalam hotel dan disantap bareng-bareng. Hmm..manisnya daging seafood yang masih segar. Ada udang, kepiting dan ikan laut, mantaaappss deh :-].
Di ujung hotel dekat kolam renang, ada sebuah tenda yang menjual berbagai souvenir dari laut dengan mayoritas berbahan kulit kerang. Banyak jenis produknya dan unik-unik.
Pulang dari Pantai Carita biasanya kulit kami jadi belang karena hampir setengah hari lebih bermain air di pantainya huehehe. Bercerita begini jadi kepingin lagi ke sana, kapan bisanya yaaaaa...
5 comments:
Jangan bilang pernah ke Banten kalo belom makan leumeng.sate bandeng,Pais (pepes)solempat.
Terima kasih infonya, Pak, next time, dicoba deh :)
tanya dong,
itu beli seafood yg masih fresh di sebelah mana yah klo kita nginap di lippo carita ??
@Ahmad, di sepanjang jalan dekat hotel juga banyak, penduduk asli yang jualannya, atau langsung ke pasar ikannya saja.
lain kali kalau berlibur ke carita mampir ke pondok makan kami.. terimakasih :)
Posting Komentar
Berwisata dan Berkuliner bersama DC
Jalan... Makan... Yukz!